Menikmati akhir pekan di Suaka Elang, Desa Loji

Elang Ular Bido

Minggu, 6 November 2016 ini kali kedua saya mengunjungi Suaka elang di desa Loji, lokasi yang tak terlalu jauh dari kota Bogor menjadikan tempat ini ideal untuk merefresh diri sambil belajar lebih dalam tentang sang predator di udara. Suaka Elang, mungkin nama yang begitu asing di telinga beberapa orang, hal itu juga telintas di benak saya ketika pertama kali mendengar namanya, pikir saya ini adalah tempat budidaya atau peternakan elang, namun anggapan saya salah, suaka elang merupakan tempat rehabilitasi Elang yang berhasil di sita dari warga yang memeliharanya secara ilegal maupun yang di serahkan secara suka rela. Di tempat ini insting alami sang predator di kebalikan agar mampu bertahan di alam liar dan berkembang biak setelah itu di lakukan perilisan di alam bebas khusunya di Taman Nasional Gunung Halimun Salak.

View Puncak Gunung Salak dari jalur Treking


Jalur Hutan Pinus

Jalur tracking yang cukup dekat dari area parkir serta suguhan pemandangan yang sangat indah membuat lokasi ini menjadi destinasi favorit untuk berakhir pekan, di butuhkan sekitar 10-15 menit dari lokasi parkir untuk sampai di lokasi penangkaran. Area persawahan menjadi suguhan pertama ketika melintas dari area parkir, kemudian jalur sedikit menanjak dan puncak gunung salak terlihat jelas di sepanjang jalan, setelah itu menurun dan melewati sungai yang kering dan kembali menanjak sesudah itu rimbunnya pohon pinus menyambut yang membuat udara kian sejuk. Di sarankan untuk membawa makanan, karena di areal ini tidak terdapat warung, maupun pedagang.

Jalur Treking


Bertemu dengan anak-anak warga sekitar yang bermain di area persawahan


Setelah 15 menit berjalan sayapun tiba di lokasi, di tempat ini terdapat Pos penjagaan yang di jaga Pak Joni. Di sini saya banyak mengobrol dengan beliau, yang menjelaskan begitu detail tentang suaka elang ini. Setelah puas mengobrol, saya kemudian menuju kandang burung Elang yang lokasinya tak jauh dari pos Penjagaan. Terlihat ada 2 ekor elang, salah satunya berjenis Elang Ular Bido yang memiliki suara khas, kwiiik kwiiik keliiiik, suaranya begitu kencang yang kadang terdengar sampai jalur tracking, dan di sebelahnya juga terdapat elang Brontok, kedua elang ini merupakan hasil sitaan dari warga dan akan di karantina setelah itu di lakukan perilisan.


Elang Ular Bido


Elang Brontok


Elang Ular Bido


Puas mengamati elang, saya beranjak menuju jembatan gantung yang sangat menarik untuk mengambil foto, meski beberapa kayu yang menjadi alas jembatan sudah lapuk, namun sling-sling baja masih sangat kokoh menopang. Dari jembatan ini terlihat jelas lembahan dan jurang yang begitu memukau mata. Di sebrang jembatan juga terdapat kandang elang, namun ketika saya ke sana jalurnya di tutup, kandangnya sudah kosong karena sang predator sudah di rilis beberapa bulan lalu.

Jembatan Gantung


di atas Jembatan Gantung


Di samping mengamati elang, berfoto ria di jambatan gantung, di tempat ini juga terdapat curug Cibadak, yang lokasinya sekitar 1,2 km dari camping ground, di butuhkan sekitar 30 menit untuk menuju lokasi Curug. Pohon pinus di area camping merupakan suatu pesona tersendiri, udara sejuk pun menambah nikmat suasana di samping itu lokasi ini juga sangat cocok untuk mengabadikan momen dengan berfoto ria.


Jalur menuju Curug Cibadak


Camp Area

Ketersediaan fasilitas toilet yang bersih, lingkungan yang sangat bersih tanpa sampah, serta nikmatnya hawa sejuk khas pegunungan sangat cocok untuk berkemah di sini. Untuk parkir tidak usah khawatir, tersedia area parkir untuk motor dan mobil yang di jamin aman karena di jaga 24 jam di sini, terutama jika ingin berkemah. Tertarik menghabiskan akhir pekan ke suaka elang dan menikmati suanana pegunungan?


Kabut Turun saat perjlanan pulang


Literatur menuju Suaka Elang Loji :
  • Dari kota Bogor, ambil arah kanan di pertigaan sebelum Lippo mall, menuju Cihideung.
  • Lalu mengarah ke lawang gintung melewati stasiun Batutulis, setelah ada pertigaan ambil kanan.
  • Ikuti jalur tersebut ke Pamoyanan, Cihideung, Cibadak, Pasir Jaya, kemudian Loji.
  • Dari Loji lokasi gang Suaka elang ada di sebelah kanan, di sisi jalan ada tanda jalan yang tertulis Loji.

Biaya :
  • Tiket masuk Rp 7.000, dan uang kebersihan Rp 3.000
  • Parkiran Rp 10.000/Motor, Rp 20.000/Motor untuk bermalam

2 komentar:

  1. asiiikk akhirnya udah pake .com, goodluck kahf, semangat terus ;)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Thanks tin, semangat juga nulisnya tin 👍

      Hapus